Selasa, 07 Juli 2009

TAHUKAH KAMU (Bagian 1)

Tahukah Kamu ?
Air terjun Niagara pernah berhanti mengalir

Pagi hari pada tanggal 29 Maret 1948 merupakan hari istimewa. Para turis yang mengunjungi air terjun Niagara di perbatasan Amerika-Kanada terheran-heran saat air terjun itu berhenti mengalir. Mereka menyaksikan air terjun itu mengering, cuma menyisakan bebatuan dengan beberapa genangan air di dasar aliran sungai. Apa yang membuat Niagara mengering? Angin kencang dan bongkahan besar es rupanya telah memblokir aliran Danai Erie yang menjadi sumber air terjun Niagara, sehingga air terjun tersebut menjadi "lenyap". Kira-kira tiga puluh jam setelah Niagara berhenti mengalir, bongkahan es tadi pecah, dan selanjutnya aliran kencang air kembali mengalir, dan air terjun Niagara kembali menggemuruh, hingga saat ini.

=================
Tahukah Kamu ?
Asal mula nol

Pernahkah Anda perhatikan mengapa pada pertandingan tennis atau badminton internasional angka nol selalu disebut dengan "love"? Penggunaan "love" untuk menunjuk angka nol, ternyata berasal dari waktu lampau saat olah raga tennis berkembang di negara Perancis. Bagi para penonton Perancis, angka 0 terlihat seperti telur, sehingga mereka menyebutnya dengan "l'oeuf" untuk menunjukkan nol.

Saat permainan tennis ini menyeberang lautan menuju Inggris, istilah "l'oeuf" ini juga ikut terbawa, tapi orang Inggris menyebutnya dengan ejaan "love". Itulah asal usul olah raga seperti tennis dan badminton menggunakan sebutan "love" untuk menyebut nol.

========================
Tahukah Kamu ?
Suara paling keras

Menurut para ilmuwan, hewan yang memiliki suara paling keras adalah ikan paus biru (Balaenoptera Musculus), yang juga menyandang gelar sebagai hewan terbesar di bumi. Suara ikan paus biru lebih keras daripada suara motor Harley Davidson. Bahkan lebih keras daripada suara konser rock yang paling keras, dan juga lebih keras dari ledakan bom. Seberapa keraskah suara ikan paus biru tersebut?

Suara ikan tersebut adalah 188 desibel..! Angka ini sama dengan 1 juta kali suara mesin jet (yang mencapai tingkat kekerasan suara 120-130 desibel). Perlu diingat bahwa tingkat kekerasan suara bertambah secara logaritmis. Ini berarti setiap kenaikan 10 desibel berarti peningkatan intensitas suara hingga 10 kali. Ini adalah salah satu alasan bagi kita semua untuk bersyukur bahwa ikan paus biru tersebut tinggalnya di dalam laut.

=================
Tahukah Kamu ?
Yoyo

Anda mungkin berpikir bahwa senjata adalah sebuah alat yang berbahaya dan harus dihindari. Tetapi, jika anda pernah memainkan Yoyo, berarti anda sudah memainkan sebuah senjata.Yoyo sudah ada sejak lama, tetapi baru tiba dan dikenal di Amerika pada tahun 1929. Orang Filipina membuat Yoyo dari batang pohon yang merambat yang ujung-ujungnya diikatkan dengan batu-batu keras. Mereka melempar batu-batu itu dengan menarik batang rambatnya.Yoyo pertama di Amerika terbuat dari kayu. Donald Duncan mempunyai ide dengan meminta orang Filipina memperagakan Yoyo di pusat perbelanjaan. Demikianlah orang Amerika menyadari bahwa Yoyo juga dapat dipergunakan sebagai mainan. Akhirnya, Yoyo dibuat dari bahan plastik warna-warni dan dapat dibeli di toko mainan. Nama Yoyo berasal dari bahasa Tagalog Filipina, yang mempunyai arti "Mari, Mari"

=================

Tahukah Kamu ?
Kentang

Kentang pertama kali mencapai daratan Eropa di tahun 1500-an bersamaan dengan kedatangan kapal-kapal Spanyol dari Peru. Namun saat didatangkan, kentang lambat sekali diterima masyarakat Eropa. Kentang dilarang dimakan di Burgundy karena dianggap sebagai biang penyakit lepra. Di tempat lain kentang mendapat nama jelek karena sempat dituduh sebagai penyebab penyakit sipilis. Hingga tahun 1720-an, di Amerika masih terdapat kepercayaan bahwa kentang dapat memperpendek umur yang mengkonsumsinya. Baru setelah kemerdekaan Amerika, kentang lebih bisa diterima, dan saat ini telah menjadi salah satu makanan pokok orang Amerika.

==============================
Tahukah Kamu ?
Wieliczka

Tambang garam Wieliczka, yang terletak di Krakov, Polandia, memiliki jalur-jalur bawah tanah hingga sepanjang 200 km, yang menghubungkan lebih dari 2000 ruangan. Istimewanya, seluruhnya terbuat dari garam. Selain berisi ruangan-ruangan, di dalam tambang terdapat pula sebuah kapel yang bernama Kapel "Kinga yang diberkati". Kapel ini memiliki ruang sepanjang 50 meter dengan lebar 15 meter, dan tinggi 12 meter. Istimewanya lagi, kapel ini terletak 100 meter di bawah tanah.

Tambang garam ini, yang telah menjadi sumber garam sejak akhir abad ke 13, juga memiliki ukiran-ukiran, altar, dan beberapa puluh patung-patung yang semuanya dibuat dari garam. Selain kapel, bangunan lain yang terdapat dalam tambang ini adalah sebuah museum dan sebuah sanatorium untuk merawat pasien gangguan pernapasan.

=============
Tahukah Kamu ?
Quo Vadis

"Quo Vadis?", film buatan tahun 1951 yang diangkat dari novel karya Henryk Sienkiewicz memang sebuah film yang luar biasa. Dalam pembuatan film ini, diperlukan 30.000 orang pemain ekstra, dan masih ditambah dengan 63 ekor singa. Ada keunikan dari film "Quo Vadis?" tersebut. Pada adegan balap chariot, bila diperhatikan secara seksama, penonton dapat melihat sebuah mobil sport merah melintas di kejauhan.

Saat diputar di bioskop, banyak orang menonton kembali film ini hanya untuk melihat mobil sport itu nyelonong dalam adegan yang menggambarkan kejadian 19 abad yang lampau.

====================
Tahukah Kamu ?
Singapura & telegram

Jangan kirim telegram ke Singapura, karena negara ini sejak 30 Maret 2002 lalu telah mengucapkan selamat tinggal kepada mesin pengirim pesan telegram. Secara resmi perusahaan telekomunikasi Singapura menyatakan bahwa setelah lebih 100 tahun menggunakan telegram, negara ini memutuskan untuk menyudahi penggunaan telegram. Untuk masyarakat Singapura yang terbilang canggih, pengumuman ini

jelas tak mengejutkan. Telegram mengalami masa jaya tahun 1960-an sampai 1970-an, dimana lebih sejuta pesan dikirimkan tiap tahun. Pelan-pelan dan pasti, era telegram menyurut. Pada tahun-tahun terakhir, pengiriman 400 pesan sebulan saja sudah bagus. Zaman memang

sudah berubah, mungkin generasi sekarang kenal telegram pun tidak.
====================
Tahukah Kamu ?
Kimono Pembawa Sial

Di bulan Februari 1657, sebuah upacara kecil dilakukan di kota Tokyo, untuk menolak bala. Dalam upacara kecil itu, seorang pendeta bermaksud membakar sebuah Kimono, yang dianggap membawa sial. Kimono tersebut telah dimiliki oleh tiga orang anak perempuan yang semuanya meninggal sebelum sempat mengenakannya. Upacara ini tidak akan tercatat dalam sejarah, bila tidak ada buntutnya. Saat kimono tersebut dibakar, angin kencang berhembus dan api menyebar ikut melahap kuil tempat upacara dilakukan. Tidak berhenti di situ, api ikut menghancurkan hampir tiga perempat bagian kota Tokyo.

Tercatat 300 kuil ikut terbakar, ditambah 500 bangunan besar, 9.000 toko, dan 61 jembatan. Korban yang jatuh dalam kebakaran besar tersebut mencapai sekitar 100.000 orang. Semua karena kimono pembawa sial.

=============
Tahukah Kamu ?
Anjing

Jika manusia akan menyembunyikan mukanya atau memejamkan matanya jika sedang ketakutan maka anjing akan menyembunyikan ekornya.

========
Tahukah Kamu ?
Kenapa jam bergerak dari kiri ke kanan ?

" Karena ditemukan di Mesir yang kala itu menggunakan tehnik bayangan matahari yang bergerak dari kiri ke kanan. "
================

Tahukah kamu:
Pulau Jawa adalah pulau dengan penduduk terbanyak sekaligus terpadat di dunia. Jumlah penduduknya 127.000.000 jiwa dan kepadatan penduduknya 962 jiwa/km2.

Tahukah kamu:
Rotasi Planet Venus sangat lambat sehingga periode rotasinya lebih lama dibandingkan periode revolusinya.
Tidak seperti planet pada umumnya, rotasi Planet Venus bergerak dari arah timur ke barat, sehingga JIKA kamu berada di Venus, kamu akan melihat matahari terbit di sebelah barat dan terbenam di sebelah timur.

===================
Tahu kah kamu........

Dalam keaadan berbaring daya kreativitas lebih tinggi (dibanding duduk) ?

Dlm keadaan duduk terjadi tekanan darah yg lbh tinggi pada bagian kepala, leher, punggung. hal ini menyebabkan reseptor tekanan dlm dinding pembuluh darah aktiv, yg berakibat daya guna otak menurun & ketegangan.so klo mo mikir lbh baik tiduran, supaya hasil lbh baek..

====================
Tahukah kamu

Di Amerika Serikat, seseorang yang tidak dikenal identitasnya disebut dengan nama John Doe (ingat peristiwa pemboman Gedung FBI di Oklahoma, Amerika pada tahun 1995). Dan bila seseorang yang tidak dikenal identitasnya itu adalah seorang wanita maka akan disebut sebagai Jane Doe.

Tradisi menyebut John dan Jane Doe ini ternyata berasal dari peristiwa pembunuhan Presiden Amerika, McKinley, di hari Jumat 6 September 1901. Sang pembunuh, Leon F. Czolgosz, di hari sebelum pembunuhan menginap di Riggs House Hotel. Di hotel tersebut, Leon menggunakan nama samaran John Doe, nama samaran yang digunakan polisi saat mengusut dirinya.

Akhirnya hingga sekarang, setiap seseorang yang belum diketahui identitasnya, masyarakat Amerika menyebutnya sebagai John atau Jane Doe.
=================

Tidak ada komentar:

Posting Komentar